Senin, 11 Februari 2013

Diary Bulan Rabi'ul Awal 1434 H

 Jadi, setelah satu bulan melalang buana menjalani berbagai majelis peringatan Maulid NAbi Muhammad SAW, ini lah dia, diary ku selama satu bulan :D

bersama kakak Ummi Oirie :) (Jamuro @The Sunan Hotel)

with Eka Dewi Rismala (Jamuro @The Sunan Hotel)

 aku dan ufaahh (The Sunan Hotel)

 -masih- aku dan ufah :D

 penutupan gekar 12 malam Jamuro di Balaikota Surakarta :)

ufaah dan aku (@Balaikota Surakarta)

 majelis akbar rutin Ahbaabul Musthofa di Masjid Agung Surakarta

Habib Taufik Assegaf dalam tausiyah beliau di Masjid Agung Surakarta :)

Bulan Rabi'ul awal selalu menjadi bulan yang dinanti, karena di bulan ini lah, lahir seorang nabi agung, Nabi dan Rasul pemberi syafa'at yaitu, RASULULLAH SAW. Selamat jalan bulan Rabi'ul awal, sampai jumpa tahun depan. dan semoga apa yang kami lakukan di bulan istimewa ini, bisa menjadi bukti kecintaan kami kepada Rasulullah SAW :)
Aamiiin :*

Imam Malik ra Memuliakan Tanah Madinah


Kisah ini adalah salah satu kisah yang terdapat dalam Ihya’ Ulumiddin. Dan kisah ini diceritakan oleh Imam Syafi’i ra. Imam Syafi’i ra menceritakan :
Di depan pintu rumah Imam Malik kulihat tertambat seekor kuda Mesir yang sangat indah. Aku belum pernah melihat kuda sebaik itu.
“Betapa indah kuda itu,” ucap ku kepada beliau.
“Wahai Abu ‘Abdillah, kuhadiahkan kuda itu kepada mu.”
“Simpanlah seekor hewan sebagai tunggangan mu,” ujar ku.
Aku malu kepada Allah untuk menginjak tanah yang di dalam nya terdapat Nabi Muhammad SAW dengan kaki hewan tunggangan ku,” jawab Imam Malik ra.

 ---
Lihat bagaimana penghormatan seorang ulama, ulama besar sekelas Imam Malik ra terhadap Rasulullah saw. Imam Malik ra tahu bahwa Madinah adalah pusat perjuangan baginda Nabi Muhammad SAW. Di kota inilah Rasulullah SAW dikebumikan. Kaki Rasulullah SAW yang suci, yang telah menembus tujuh lapis langit hingga sidratul muntaha, setiap hari menginjak jalan-jalan kota ini. Betapa mulia nya tanah kota Madinah. Dan Imam Malik yang begitu mencintai Rasulullah SAW, memuliakan apa-apa saja yang berhubungan dengan Rasulullah SAW J
Sangat menginspirasi bukan ?
Jadi, apa rasa cinta kita terhadap Rasulullah SAW sudah naik kelas ?
Dan apa kita sudah siap untuk menunjukkan penghormatan tertinggi sebagai bukti cinta terhadap Rasulullah SAW ??
:”)